Sikapi Kondisi Merapi, Ketua LDII Magelang Imbau Warga Tenang dan Waspada

 

Gapurajateng.com| Magelang – Hujan abu vulkanik yang terjadi pada hari Sabtu siang (11/03) berdampak pada warga di sebagian wilayah Magelang. Warga terdampak terutama di sebagian wilayah antar lain Kecamatan Dukun, Sawangan dan Pakis.

 

Menyikapi hal ini, ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPD LDII) Kabupaten Magelang mengimbau warganya untuk tetap bersabar. dalam pengajian umum yang dilaksanakan secara hybrid pada Senin (13/03/2023).

 

“Kami minta warga tetap bersabar mengpadapi kondisi ini. Ada yang tanamannya rusak, ada yang kesulitan mencari pakan ternak, maupun musibah lainnya, kita harus tetap bersabar,” pesan Ketua LDII Magelang, KH Modrik Santoso, S.Pd., MM.Pd

 

Pengajian umum ini adalah agenda rutin DPD LDII Magelang untuk pembinaan warganya. Semua warga LDII sejak usia PAUD sampai lansia mengikuti pengajian ini. Para pemateri menyampaikan materinya diikuti para pengurus, bertempat di Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin Ngepoh Tirtosari Sawangan. Sedangkan warga LDII mengikuti pengajian ini secara daring melalui zoom meeting dari masjid dan musholla masing-masing.

 

“Tetap sabar menghadapi cobaan, istirja’ ketika mendapat musibah, merupakan sikap mukmin dalam menyikapi qodarullah. Karena manusia hidup di dunia, pasti mendapatkan empat maqodirullah,” jelasnya.

 

“Adapun khusus dalam menyikapi Gunung Merapi, maka kami minta jamaah untuk selalu berdoa mohon diberi keamanan dan keselamatan. Tetap beraktivitas seperti biasa dengan memperhatikan imbauan pemerintah.” jelasnya

 

“Selain itu, taati prosedur dari pemerintah, tetap tenang dan waspada, hindari mengakses dan menyebarluaskan berita hoaks yang dapat menimbulkan kegaduhan. Semoga semua tetap aman, sehat, selalau dalam lindungan Allah SWT,” pungkasnya. (Sam/ghoni)

Facebook Comments Box

Check Also

Pemerintah Relawan diantaranya Senkom SAR Bersatu Hadapi Banjir di Kebumen: Bukti Nyata Solidaritas

Gapurajateng | Kebumen – Bencana banjir yang melanda Kelurahan Panjatan, Kecamatan Karanganyar, Kebumen, telah menguji …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *