Gapurajateng.com | Karanganyar – Suryo Kuncoro Pengurus Kabupaten bidang hubungan antara lembaga Phmal Senkom Mitra Polri Karanganyar, memiliki kisah inspiratif dari dua putra yang telah mengikuti jejak ayahnya untuk berbakti kepada Bangsa dan Negara. Syifa’ Ivon Kuncoro dan Fazra Afgar Kuncoro, dua putra Kang Surya, telah meneruskan tongkat estafet kepahlawanan dalam lingkungan keamanan negara, dengan menjadi Polri dan TNI AU.
Di temui di kediamannya Keluarga Suryo Kuncoro yang juga pengrajin dan pemborong tralis besi, di Dukuh Sambirejo Desa Tuban Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar Jawa tengah, Rabu 26 Juli 2023
Suryo menyampaikan Alhamdulillah Bang Anak pertama saya, Syifa’ Ivon Kuncoro, telah berhasil mengukir prestasi dengan menjadi Anggota Polri. Berhasil menembus seleksi ketat Angkatan Tahun 2020/2021 dan menjadi salah satu anggota Polisi yang berdedikasi untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.
“Anak saya yang kedua, Fazra Afgar Kuncoro, memilih jalur karier yang berbeda dengan menjadi anggota TNI Angkatan Udara (AU). Fazra berhasil bergabung dalam TNI AU pada Angkatan Tahun 2022 dia menunjukkan keberanian dan keahliannya dalam menjalani pelatihan militer,” tambahnya.
Joko Sutrisno SH MM Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Karanganyar menyampaikan Suatu kebanggaan dan apresiasi untuk Putra Bang Suryo Kuncoro telah mendidik putra nya dengan baik terbukti bisa di institusi Negara menjadi TNI dan Polri.
“Bang Suryo Kuncoro yang merupakan anggota aktif dari Senkom Mitra Polri Karanganyar, yang aktif dalam menjalankan tugasnya dan alhamdulilah dedikasi loyalitas untuk organisasi tertanam di putranya,” katanya
“Kisah inspiratif dari kedua putra Kang Surya ini telah menjadi contoh bagi banyak orang, menunjukkan betapa pentingnya dedikasi, semangat, dan keberanian untuk berbakti kepada bangsa dan negara. Semoga langkah kaki mereka yang berani ini memberikan dampak positif bagi Indonesia dan menginspirasi generasi muda lainnya untuk mengikuti jejak kepahlawanan dalam menjaga keamanan dan kedamaian,” Pungkas camat Kebakkramat tsb.
Dalam wawancara singkat, Syifa’ Ivon Kuncoro mengatakan, Saya merasa terpanggil untuk membantu dan melindungi masyarakat. Menjadi anggota polisi adalah mimpi saya sejak kecil, dan saya berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat bangsa dan negara.
Fazra Afgar Kuncoro juga berbagi pemikirannya, Saya ingin memberikan yang terbaik untuk negara ini dan mengabdi dalam kemampuan saya sebagai anggota TNI AU. Semoga saya dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk berani berjuang demi NKRI. (ac/gh)
“Mengikuti Jejak Kepahlawanan Keluarga Surya Kuncoro Anggota Senkom Mitra Polri Gondangrejo Karanganyar, Meniti Karier Gemilang – Syifa’ Ivon Kuncoro berhasil sebagai Anggota Polri Angkatan 2020/2021 dan Fazra Afgar Kuncoro Berbakti di TNI AU Angkatan 2022”